Update

Manajemen Kesehatan yang Baik Buat Harimu Lebih Bersemangat

2 min read

The New One of the Day

  • Apa itu manajemen kesehatan?
  • 3 faktor penting manajemen kesehatan
  • Langkah-langkah manajemen kesehatan

Hai, SangSang Mates!

Kalian pernah denger gak sih tentang sehat itu mahal harganya? Nah itu bener banget SangSang Mates! 

Kita harus jaga kesehatan, sekarang lagi musim hujan jadinya badan rasanya ga enak dan jadi berasa banget kalau sehat tuh suatu hal yang penting buat kita jaga.

SangSang Mates mau tahu gak caranya punya manajemen kesehatan yang baik? Yuk SangMin bahas!

Apa itu Manajemen Kesehatan?

Manajemen kesehatan adalah cara diri dalam mengurangi risiko sebagian besar penyakit, seperti penyakit jantung, stroke dan penyakit lainnya. Meningkatkan stabilitas kebugaran tubuh, membantu menjaga fleksibilitas, dan koordinasi seiring bertambahnya usia. 

Penting gak sih punya tubuh yang sehat? Jelas penting banget! Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, selain itu ketika tubuh kita sehat kita lebih semangat dan lebih percaya diri dalam menjalani segala aktivitas sehari-hari nih SangSang Mates.

Baca juga: Growth Mindset Untuk Generasi Muda Menuju Kesuksesan

3 faktor penting manajemen kesehatan

  1. Planning

SangSang Mates bisa memulai dengan menentukan target yang ingin dicapai, seperti menurunkan berat badan atau diet. Maka tujuan yang ingin dicapai adalah berat badan turun dan tubuh menjadi lebih ideal dari sebelumnya.

  1. Organizing

Perencanaan makanan seperti makan-makanan khusus diet seperti sayur, buah, dan makanan pendukung lainnya serta minum-minuman kaya vitamin C seperti chia seed untuk memperlancar pencernaan. 

Buat jadwal olahraga yang sesuai dengan target yang ingin dicapai. Pastikan menjalani hidup sehat. Istirahat yang cukup supaya pikiran jernih dan diet yang dilakukan dapat berhasil. 

  1. Disiplin

Supaya tujuan sehat SangSang Mates tercapai gunakan google kalender atau kalender dinding untuk membuat jadwal harian seperti jadwal olahraga, jadwal makan, dan aktivitas yang ingin dilakukan pada hari itu. 

Pastikan yang sudah terjadwal dilakukan supaya rencana yang SangSang Mates jalankan tidak sia-sia dan tujuan yang diinginkan bisa terwujud.

Baca juga: 5 Self Improvement When You Want To Give Up!

Langkah-langkah manajemen kesehatan

  1. Atur pola makan

Makanlah berbagai makanan kaya nutrisi. Tubuh membutuhkan lebih dari 40 nutrisi berbeda untuk kesehatan yang baik dan tidak ada satu sumber pun untuk itu.

Jadi, makanlah dengan porsi yang cukup. Jangan lupa makan dan minum air minimal 2 liter setiap hari.

  1. Istirahat

Istirahat yang cukup, jangan begadang, dan tidur yang nyenyak adalah sumber terbesar memperoleh energi ya SangSang Mates!

  1. Olahraga

Olahraga sangat berguna untuk kebugaran tubuh, rutin berolahraga akan membuat tubuh lebih semangat, tulang lebih sehat, dan dapat dari berbagai macam penyakit.

  1. Postur

Jalan dengan tubuh tegap, jangan membungkuk dan biasakan menempatkan tubuh dalam posisi yang baik.

  1. Hindari penggunaan alkohol, obat-obatan terlarang, dan tembakau

Alkohol dapat merusak otak dan dapat menyebabkan penyakit seperti tekanan darah tinggi, jantung, dan diabetes. Obat-obatan terlarang dapat menyebabkan tubuh kekurangan cairan serta tembakau dapat menyebabkan pneumonia pada paru-paru. Nah SangSang Mates kalau bisa hindari ini semua ya!

Baca juga: Teknik Pomodoro dalam Belajar

Yuk baca artikel KT&G SangSang Univ. Indonesia setiap hari, sebarkan tulisan ini ke sosial media mu, dan tuliskan pendapatmu di kolom komen, ya SangSang Mates!

Penulis: Meidina Ayu


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *